Senin, 11 Juli 2011

Koprol Kenalkan Fitur Baru

Yahoo! Koprol memperkenalkan berbagai fitur terbarunya di Yahoo! Indonesia Office. Sentra II, Jakarta. Launching layanan baru itu bertepatan dengan perayaan ulang tahun Koprol yang pertama.

Mungkin banyak dari Anda yang belum mengetahui apa itu Koprol? Ini merupakan situs sosial berbasis lokasi yang pertama di Indonesia. Di ulang tahun perdananya yang jatuh pada 7 Juli 2011, Koprol memperlihatkan tampilan terbarunya di web dan berbagai perangkat mobile. Tidak hanya itu, fitur navigasi yang lebih sederhana dan dukungan terhadap perangkat yang menggunakan sistem operasi Android juga diperlihatkan pada acara tersebut.

Fitur baru yang ditawarkan bagi para user interface Koprol antara lain,

1. Onboarding, yang berguna untuk memudahkan check-in pada suatu tempat.
2. Peopple Finder, fasilitas untuk berhubungan dengan orang lain dalam suatu area tertentu.
3.Hovercard, yang memudahkan para pengguna untuk menemukan informasi profile dari avatar pengguna tanpa harus membuka halaman profile pengguna tersebut.
4. Hot Tags versi baru, yang menggabungkan konten dari beberapa topik atau acara populer untuk menggambarkan mood kolektif.
5. Koprol Stamp, suatu aplikasi yang memberikan elemen yang fun dengan memberikan hadiah bagi para pengguna yang berinteraksi dengan pengguna Koprol lainnya.
6. Widget Koprol, yang berguna untuk membantu menciptakan dan menambah widget pada profile atau blog pengguna.

"Saat ini sudah banyak Bloger yang menggunakan Koprol dan dengan fitur widget Koprol, maka para bloger merasa mendapatkan kemudahan dalam membuat atau menambahkan konten yang secara otomatis akan bertambah bila mereka menggunakan Koprol," ujar Satya Witoelar, yang merupakan Co-founder of Yahoo! Koprol, kepada sejumlah wartawan, Kamis (7/7/2011).

"Koprol merupakan cerita sukses bangsa Indonesia yang telah memberikan pengalaman digital yang bersentuhan dengan apa yang menarik dan diminati oleh masyarakat. Sebagai perusahaan media digital terkemuka, Yahoo! percaya bahwa inovasi yang konsisten terhadap prodak merupakan pemicu pertumbuhan teknologi di berbagai pasar pengguna internet baru (New-to-net). Kami telah memprioritaskan untuk meningkatkan layanan Koprol guna mempermudah para pengguna untuk mengasosialisasikan platform kami," jelas Pontus Sonnerstedt, selaku Country Manager Yahoo! Indonesia.

Digg Google Bookmarks reddit Mixx StumbleUpon Technorati Yahoo! Buzz DesignFloat Delicious BlinkList Furl

0 komentar: on "Koprol Kenalkan Fitur Baru"

Posting Komentar